Breaking News

Dinamika Penerapan Pancasila Masa Reformasi, Materi PPKn SMP Kelas 9 Kurikulum Merdeka

Tahukah kalian mencakup pemerintahan siapa saja yang disebut sebagai pemerintahan masa Reformasi? Untuk itu, perlu diingat kembali bahwa masa Reformasi dimulai pada tahun 1998 setelah Suharto mundur sebagai Presiden. Dengan begitu hingga saat ini terdapat lima pemerintahan di masa Reformasi, yakni pemerintahan Bacharuddin Jusuf Habibie, Abdurrahman Wahid, Megawati, Susilo Bambang Yudhoyono, serta Joko Widodo. 


1. Masa Pemerintahan Bacharuddin Jusuf Habibie (1998– 1999) 

Penerapan Pancasila dalam kehidupan demokrasi melalui kekebasan berpolitik dan kebebasan pers. 


2. Masa Pemerintahan Abdurrahman Wahid (1999–2001) 

Penerapan nilai Pancasila di masa kepemimpinan Abdurrahman Wahid yang banyak dipuji adalah terkait penghargaan pada pluralisme atau keberagaman. 


3. Masa Pemerintahan Megawati Sukarnoputri (2001–2004) 

Penerapan Pancasila yang penting pada masa pemerintahan Presiden Megawati adalah pembentukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tahun 2003, serta pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) secara langsung oleh rakyat, yaitu dalam Pilpres 2004. 


4. Masa Pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono (2004–2014) 

Terkait Pancasila sebagai ideologi bangsa, di masa pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono, MPR mengenalkan Empat Pilar Berbangsa dan Bernegara. Keempatnya adalah Pancasila, Undang-undang Dasar 1945, NKRI, serta Bhinneka Tunggal Ika. Empat pilar tersebut disosialisasikan ke partai politik dan organisasi masyarakat melalui Pendidikan. 


5. Masa Pemerintahan Joko Widodo (2014–2024) 

Pemerintahan Jokowi juga sangat memperhatikan Pancasila sebagai ideologi. Hal tersebut antara lain ditunjukkan dengan pembentukan Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila (UKP PIP) pada tahun 2017. Setahun berikutnya, pada tahun 2018, unit kerja ini dikembangkan menjadi Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP). Dengan adanya BPIP tersebut diharapkan ideologi Pancasila akan semakin diterapkan oleh seluruh masyarakat dalam kehidupan sehari-hari. 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak